JNE memang diakui sebagai agen jasa pengiriman terpopuler di Indonesia. Hal ini bisa dibuktikan dengan terpilihnya JNE sebagai agen jasa pengiriman terbaik berdasarkan pilihan konsumen pada 2016. Tidak mengherankan jenis layanan JNE paling lengkap dibandingkan perusahaan sejenis, sehingga memberikan keleluasaan bagi konsumen untuk memilih.
Jumlah agen JNE di seluruh Indonesia juga terbilang sangat banyak dan tersebar di seluruh wilayah NKRI. Rasanya hampir tidak ada satu kabupaten yang belum terdapat minimal satu agen JNE.
Mengirim paket lewat JNE juga menjadi pilihan utama di kalangan para seller yang berjualan secara online. Wajar sebagai jasa pengiriman yang terpercaya, JNE menjadi pilihan utama.
Mengirim paket lewat JNE sebetulnya sama saja caranya dengan mengirim lewat agen pengiriman lain. Prosesnya kurang lebih begini. Pertama-tama tentu saja menyiapkan paket yang akan dikirim dengan mengemasnya secara rapi dan kuat. Jangan lupa menuliskan alamat tujuan dan pengirim paket secara lengkap.
Ada baiknya Anda sudah mengetahui cara menghitung ongkos kirim paket. Untuk JNE perhitungkan ongkos kirimnya berdasarkan berat paket dalam satuan kg. Jadi berat paket minimal akan dihitung 1 kg, meskipun misalnya berat paket Anda hanya 300 gr. Jika ternyata berat paket lebih dari 1kg, sepanjang tidak lebih dari 200 gr, masih dihitungkan 1 kg. Jadi berat paket 1,2 kg akan dihitung 1 kg. Tapi jika beratnya 1,3 kg, Anda harus membayar 2 kg.
Ongkos kirim paket JNE adalah berat paket dikalikan ongkos kirim berdasarkan jarak kota. Misalnya ongkos kirim dari kota A ke kota B adalah Rp 20 ribu, dan berat paket 1,3kg (dihitung 2 kg karena sudah lebih dari batas toleransi), maka ongkos kirim yang Anda bayar adalah Rp 40 ribu. Tapi jika berat paket hanya 1,2 kg, Anda membayar Rp 20 ribu. Selisih berat 1 ons (100gr) membuat perbedaan ongkos 2 kali lipat! Sayang kan?
Jadi Anda harus mengetahui batas toleransi kelebihan berat paket agar Anda tidak membayar lebih mahal dari seharusnya. Intinya jangan menambahkan dalam paket Anda barang yang tidak penting yang membuat paket menjadi lebih berat. Biasanya kalau kirim barang ke anggota keluarga atau teman, ada kecenderungan menambahkan barang-barang lain, padahal ini membuat berat paket bertambah yang akhirnya membuat ongkos kirim lebih mahal.
Ongkos kirim JNE dibedakan berdasarkan jenis layanannya, yaitu :
- OKE (Ongkos Kirim Ekonomis), yaitu layanan paket JNE yang menawarkan biaya pengiriman paling murah karena menggunakan armada darat.
- REG (Regular), layanan paket cepat yang menjangkau seluruh pelosok Indonesia pada hari kerja dengan batas waktu pengiriman antara 3-5 hari, tergantung lokasi tujuan paket. Ini jenis pengiriman yang paling banyak digunakan masyarakat pada umumnya.
- YES (Yakin Esok Sampai), yaitu layanan premium JNE yang menjanjikan waktu pengiriman paket dalam waktu 1 hari setelah dikirim.
- SS ( Special Service), yaitu layanan pengiriman JNE yang menjanjikan waktu pengiriman paket sampai tujuan pada hari yang sama. Jadi kirim hari ini sampai hari ini juga. Tentu dengan biaya yang paling mahal dari semua jenis layanan JNE. Namun layanan ini hanya berlaku pada kota-kota tertentu saja.
Dari keempat layanan JNE tersebut yang paling murah adalah OKE dan paling mahal SS. Secara umum layanan yang paling banyak digunakan masyarakat adalah Regular. Jenis layanan selain menentukan biaya juga berkaitan dengan waktu pengiriman paket.
Dengan mengetahui perbedaan jenis layanan JNE, Anda bisa menentukan jenis layanan apa yang Anda pilih yang sesuai dengan kebutuhan paket yang akan dikirimkan. Untuk paket yang bukan urgen atau mendesak, Anda bisa pilih layanan OKE atau Regular saja. Tapi untuk paket yang segera digunakan secepatnya, maka layanan YES bahkan SS harus Anda gunakan. Sebelumnya Anda harus pastikan ke petugas JNE bahwa paket tersebut bisa digunakan di kota Anda. Jangan sampai Anda terlanjur membayar mahal, tapi ternyata waktu pengiriman paket tidak bisa tepat waktu karena alasan tertentu yang tidak dijelaskan diawal oleh petugas JNE.
Selain itu Anda juga harus mempertimbangkan faktor jenis barang yang akan dikirim melalui JNE. Apakah barang yang akan dikirimkan adalah barang yang mahal dan penting, jika ya sebaiknya perlu untuk mengasuransikan paket tersebut sebagai bentuk perlindungan dari resiko kerugian yang besar.
Kelar dengan urusan ongkos kirim, langkah selanjutnya mendatangani agen JNE untuk mengirimkan paket tersebut. Masalahnya, apakah Anda sudah mengetahui dimana lokasi alamat agen JNE di kota Anda?
Ternyata tidak semua orang tahu dimana saja lokasi alamat agen JNE di kotanya secara tepat. Ada yang hanya berbekal perkiraan saja dan masih mencari-cari ketika berangkat menuju alamat agen.
Bagi yang tinggal di kota kecil mungkin sudah mengetahui letak kantor JNE, tapi bagi kebanyakan orang yang tinggal di kota besar kemungkinan tidak begitu hafal atau memperhatikan, terutama yang baru pertama kali mengirim lewat JNE.
Lalu, bagaimana harus mencari agen JNE yang dekat dengan lokasi Anda? Admin Bisnis Kurir akan menjelaskan caranya.
Caranya adalah buka browser Anda, baik lewat ponsel pintar (smartphone) maupun laptop/PC, ketikkan Google.co.id (jangan Google.com). Setelah terbuka laman Google, lalu ketikkan kata kunci Agen JNE di kota Anda. Contoh : Agen JNE kota Denpasar, Bali atau cukup JNE Denpasar, Bali
Selanjutnya klik Cari/Search, maka Google akan menampilkan hasil pencarian yang relevan, dalam hal ini agen JNE yang ada di kota yang Anda cari.
Jika hasil pencariannya kurang memuaskan, masih ada cara lain yang lebih jitu. Yaitu pada kotak pencarian (bar search) Google.co.id, Anda tuliskan "JNE Near Me", maka Google akan menampilkan semua agen JNE yang berada di sekitar lokasi Anda berada atau tempat tinggal Anda.
Cara terakhir ini juga bisa Anda terapkan untuk pencarian agen pengiriman yang lain selain JNE. Misalnya TIKI, J&T atau agen pengiriman lainnya.
Jika pada ponsel pintar Anda terdapat aplikasi Google Maps, Anda bisa gunakan untuk mencari alamat agen JNE. Caranya buka aplikasi Google maps lalu ketikkan 'JNE near me", maka hasilnya langsung bisa dilihat di layar ponsel pintar Anda.
Bagi Anda yang tinggal di kota besar, cara menemukan agen pengiriman JNE dengan aplikasi Google Maps terbilang paling mudah, bahkan Anda seperti dituntun mencapai lokasi kantornya.
Meskipun sama-sama menggunakan Google, ternyata hasil pencarian lokasi atau alamat melalui aplikasi Google Maps ini lebih detil dan lebih menguntungkan karena hanya menampilkan alamat sesuai kata kunci yang Anda masukkan. Berbeda dengan hasil di mesin pencari Google, yang hasil pencariannya bersifat umum, yaitu menampilkan semua yang terkait dengan kata kunci.
Tunggu sesaat sampai aplikasi menampilkan kepala si Joni, ikon JNE di dalam peta. Jika ikon Joni tidak segera muncul, coba ciutkan peta dengan dua buah jari, maka si Joni pun akan keluar. Jumlah ikon Joni menunjukkan jumlah agen JNE yang berada di lokasi sekitar Anda. Pilih agen JNE terdekat dengan klik/tap foto si Joni, maka akan muncul keterangan nama agen JNE beserta alamatnya.
Dibandingkan menggunakan Google Maps, mencari lokasi agen JNE terdekat melalui My JNE ini memang lebih cepat karena tinggal klik tombol JNE Nearby, langsung keluar info lokasi agen. Tapi informasi yang ditampilkan tidak selengkap yang diberikan Google Maps.
Dengan menggunakan satu dari lima cara menemukan agen JNE yang terdekat, diharapkan akan membantu Anda lebih mudah untuk mengirimkan paket lewat JNE.
Jumlah agen JNE di seluruh Indonesia juga terbilang sangat banyak dan tersebar di seluruh wilayah NKRI. Rasanya hampir tidak ada satu kabupaten yang belum terdapat minimal satu agen JNE.
Mengirim paket lewat JNE juga menjadi pilihan utama di kalangan para seller yang berjualan secara online. Wajar sebagai jasa pengiriman yang terpercaya, JNE menjadi pilihan utama.
Mengirim paket lewat JNE sebetulnya sama saja caranya dengan mengirim lewat agen pengiriman lain. Prosesnya kurang lebih begini. Pertama-tama tentu saja menyiapkan paket yang akan dikirim dengan mengemasnya secara rapi dan kuat. Jangan lupa menuliskan alamat tujuan dan pengirim paket secara lengkap.
Ongkos Kirim JNE
Ada baiknya Anda sudah mengetahui cara menghitung ongkos kirim paket. Untuk JNE perhitungkan ongkos kirimnya berdasarkan berat paket dalam satuan kg. Jadi berat paket minimal akan dihitung 1 kg, meskipun misalnya berat paket Anda hanya 300 gr. Jika ternyata berat paket lebih dari 1kg, sepanjang tidak lebih dari 200 gr, masih dihitungkan 1 kg. Jadi berat paket 1,2 kg akan dihitung 1 kg. Tapi jika beratnya 1,3 kg, Anda harus membayar 2 kg.
Ongkos kirim paket JNE adalah berat paket dikalikan ongkos kirim berdasarkan jarak kota. Misalnya ongkos kirim dari kota A ke kota B adalah Rp 20 ribu, dan berat paket 1,3kg (dihitung 2 kg karena sudah lebih dari batas toleransi), maka ongkos kirim yang Anda bayar adalah Rp 40 ribu. Tapi jika berat paket hanya 1,2 kg, Anda membayar Rp 20 ribu. Selisih berat 1 ons (100gr) membuat perbedaan ongkos 2 kali lipat! Sayang kan?
Jadi Anda harus mengetahui batas toleransi kelebihan berat paket agar Anda tidak membayar lebih mahal dari seharusnya. Intinya jangan menambahkan dalam paket Anda barang yang tidak penting yang membuat paket menjadi lebih berat. Biasanya kalau kirim barang ke anggota keluarga atau teman, ada kecenderungan menambahkan barang-barang lain, padahal ini membuat berat paket bertambah yang akhirnya membuat ongkos kirim lebih mahal.
Ongkos kirim JNE dibedakan berdasarkan jenis layanannya, yaitu :
- OKE (Ongkos Kirim Ekonomis), yaitu layanan paket JNE yang menawarkan biaya pengiriman paling murah karena menggunakan armada darat.
- REG (Regular), layanan paket cepat yang menjangkau seluruh pelosok Indonesia pada hari kerja dengan batas waktu pengiriman antara 3-5 hari, tergantung lokasi tujuan paket. Ini jenis pengiriman yang paling banyak digunakan masyarakat pada umumnya.
- YES (Yakin Esok Sampai), yaitu layanan premium JNE yang menjanjikan waktu pengiriman paket dalam waktu 1 hari setelah dikirim.
- SS ( Special Service), yaitu layanan pengiriman JNE yang menjanjikan waktu pengiriman paket sampai tujuan pada hari yang sama. Jadi kirim hari ini sampai hari ini juga. Tentu dengan biaya yang paling mahal dari semua jenis layanan JNE. Namun layanan ini hanya berlaku pada kota-kota tertentu saja.
Dari keempat layanan JNE tersebut yang paling murah adalah OKE dan paling mahal SS. Secara umum layanan yang paling banyak digunakan masyarakat adalah Regular. Jenis layanan selain menentukan biaya juga berkaitan dengan waktu pengiriman paket.
Dengan mengetahui perbedaan jenis layanan JNE, Anda bisa menentukan jenis layanan apa yang Anda pilih yang sesuai dengan kebutuhan paket yang akan dikirimkan. Untuk paket yang bukan urgen atau mendesak, Anda bisa pilih layanan OKE atau Regular saja. Tapi untuk paket yang segera digunakan secepatnya, maka layanan YES bahkan SS harus Anda gunakan. Sebelumnya Anda harus pastikan ke petugas JNE bahwa paket tersebut bisa digunakan di kota Anda. Jangan sampai Anda terlanjur membayar mahal, tapi ternyata waktu pengiriman paket tidak bisa tepat waktu karena alasan tertentu yang tidak dijelaskan diawal oleh petugas JNE.
Selain itu Anda juga harus mempertimbangkan faktor jenis barang yang akan dikirim melalui JNE. Apakah barang yang akan dikirimkan adalah barang yang mahal dan penting, jika ya sebaiknya perlu untuk mengasuransikan paket tersebut sebagai bentuk perlindungan dari resiko kerugian yang besar.
Kelar dengan urusan ongkos kirim, langkah selanjutnya mendatangani agen JNE untuk mengirimkan paket tersebut. Masalahnya, apakah Anda sudah mengetahui dimana lokasi alamat agen JNE di kota Anda?
Ternyata tidak semua orang tahu dimana saja lokasi alamat agen JNE di kotanya secara tepat. Ada yang hanya berbekal perkiraan saja dan masih mencari-cari ketika berangkat menuju alamat agen.
Bagi yang tinggal di kota kecil mungkin sudah mengetahui letak kantor JNE, tapi bagi kebanyakan orang yang tinggal di kota besar kemungkinan tidak begitu hafal atau memperhatikan, terutama yang baru pertama kali mengirim lewat JNE.
Lalu, bagaimana harus mencari agen JNE yang dekat dengan lokasi Anda? Admin Bisnis Kurir akan menjelaskan caranya.
Bagaimana Cara Menemukan Agen JNE Di Kota Saya ?
Nah, lalu bagaimana cara mencari atau menemukan lokasi Agen JNE di kota Anda? Tentu banyak cara yang bisa dilakukan. Salah satu yang termudah tapi yang belum tentu efektif adalah bertanya pada teman atau orang lain di sekitar Anda. Jika cara tersebut tidak menghasilkan informasi yang sesuai, maka Anda bisa mengandalkan cara-cara berikut untuk mengetahui keberadaan agen JNE di kota Anda.Cara Menemukan Agen JNE Via Web JNE
Anda dapat menemukan lokasi agen JNE di kota Anda dengan mengunjungi website resmi JNE di www.jne.co.id. Cari fitur Networking atau lebih mudahnya Anda klik link berikut.
Ketikkan nama jalan, atau kota untuk menemukan agen JNE yang lokasinya dekat dengan Anda. Selanjutnya fitur yang terkoneksi dengan Google maps ini akan menunjukkan hasilnya.
Tujuan JNE menampilkan fitur networking ini tentu untuk membantu penggunanya menemukan lokasi JNE terdekat. Namun dalam beberapa kali percobaan menggunakan fitur ini, admin Bisnis Kurir mendapatkan hasil yang tidak seperti yang diharapkan, bahkan mengecewakan.
Karena hasil pencariannya tidak menampilkan data apapun, kadang malah menampilkan halaman error. Sampai JNE menyadari kekurangan fitur ini dan memperbaikinya, Anda tidak bisa berharap banyak. Tapi tenang, masih ada cara lain yang lebih efektif untuk mencari lokasi agen JNE.
Ketikkan nama jalan, atau kota untuk menemukan agen JNE yang lokasinya dekat dengan Anda. Selanjutnya fitur yang terkoneksi dengan Google maps ini akan menunjukkan hasilnya.
Tujuan JNE menampilkan fitur networking ini tentu untuk membantu penggunanya menemukan lokasi JNE terdekat. Namun dalam beberapa kali percobaan menggunakan fitur ini, admin Bisnis Kurir mendapatkan hasil yang tidak seperti yang diharapkan, bahkan mengecewakan.
Karena hasil pencariannya tidak menampilkan data apapun, kadang malah menampilkan halaman error. Sampai JNE menyadari kekurangan fitur ini dan memperbaikinya, Anda tidak bisa berharap banyak. Tapi tenang, masih ada cara lain yang lebih efektif untuk mencari lokasi agen JNE.
Cara Menemukan Agen JNE Via Layanan 108 Telkom
Telkom punya call center untuk masyarakat umum yang dikenal sebagai layanan informasi 108. Melalui layanan 108 Telkom, siapapun bisa bertanya tentang nomor telepon pelanggan Telkom, termasuk alamatnya.
Layanan ini bisa diakses oleh para pelanggan dari seluruh operator, baik yang menggunakan telepon rumah (PSTN, Public Switch Telephone Network), fixed wireless seperti Flexi, GSM dan operator lain.
Layanan ini bisa diakses oleh para pelanggan dari seluruh operator, baik yang menggunakan telepon rumah (PSTN, Public Switch Telephone Network), fixed wireless seperti Flexi, GSM dan operator lain.
Selain informasi telepon lokal dan info kode area (domestik) dan kode negara, layanan
108 menyajikan informasi umum (general info) dengan ragam informasi
seiring dengan semakin berkembangnya kebutuhan informasi masyarakat. Jadi Anda bisa manfaatkan layanan 108 Telkom untuk menanyakan nomer telepon sekaligus alamat kantor agen JNE di kota Anda.
Caranya dengan menghubungi nomor 108, petugas Telkom akan memberikan informasi nomer telepon dan alamat yang terdaftar di PT Telkom. Layanan 108 ini berlangsung selama 27 jam, jadi kapan pun bisa dihubungi. Kendalanya adalah jika agen JNE di kota Anda tidak menggunakan telepon rumah, maka tentu saja datanya tidak tersedia di Telkom. Tapi jika di kota Anda terdapat kantor cabang atau perwakilan JNE, bisa dipastikan menggunakan telepon rumah dari Telkom.
Cara menemukan agen JNE Via Google.co.id
Caranya adalah buka browser Anda, baik lewat ponsel pintar (smartphone) maupun laptop/PC, ketikkan Google.co.id (jangan Google.com). Setelah terbuka laman Google, lalu ketikkan kata kunci Agen JNE di kota Anda. Contoh : Agen JNE kota Denpasar, Bali atau cukup JNE Denpasar, Bali
Selanjutnya klik Cari/Search, maka Google akan menampilkan hasil pencarian yang relevan, dalam hal ini agen JNE yang ada di kota yang Anda cari.
Hasil pencarian "Agen JNE" di ponsel pintar. |
Jika hasil pencariannya kurang memuaskan, masih ada cara lain yang lebih jitu. Yaitu pada kotak pencarian (bar search) Google.co.id, Anda tuliskan "JNE Near Me", maka Google akan menampilkan semua agen JNE yang berada di sekitar lokasi Anda berada atau tempat tinggal Anda.
Cara terakhir ini juga bisa Anda terapkan untuk pencarian agen pengiriman yang lain selain JNE. Misalnya TIKI, J&T atau agen pengiriman lainnya.
Cara Menemukan Agen JNE Via Google Maps
Jika pada ponsel pintar Anda terdapat aplikasi Google Maps, Anda bisa gunakan untuk mencari alamat agen JNE. Caranya buka aplikasi Google maps lalu ketikkan 'JNE near me", maka hasilnya langsung bisa dilihat di layar ponsel pintar Anda.
Agen JNE di sekitarmu. |
Dari sini Anda tinggal memilih lokasi agen JNE yang paling dekat dengan lokasi Anda. Perbesar peta dengan dua jari untuk melihat peta lokasi agen secara lebih jelas. Atau klik "Tampilkan Daftar" untuk melihat daftar agen JNE yang ada di sekitarmu.
Pilih agen dan lihat rutenya. |
Selanjutnya sentuh lokasi agen yang akan Anda kunjungi, lalu sentuh ikon mobil yang biasanya terletak di pojok kanan bawah untuk menampilkan rute dari lokasi Anda menuju lokasi agen JNE, termasuk jarak dan perkiraan waktu tempuhnya.
Rute, jarak dan waktu tempuh menuju agen JNE jelas terlihat. |
Meskipun sama-sama menggunakan Google, ternyata hasil pencarian lokasi atau alamat melalui aplikasi Google Maps ini lebih detil dan lebih menguntungkan karena hanya menampilkan alamat sesuai kata kunci yang Anda masukkan. Berbeda dengan hasil di mesin pencari Google, yang hasil pencariannya bersifat umum, yaitu menampilkan semua yang terkait dengan kata kunci.
Cara Menemukan Agen JNE Via MyJNE
Cara terakhir yang admin Bisnis Kurir sarankan untuk menemukan agen JNE di sekitar kita adalah memanfaatkan aplikasi My JNE.
Dengan aplikasi My JNE, selain dapat digunakan untuk cek resi JNE secara mudah, juga terdapat fitur JNE Nearby yang berguna untuk mencari titik layanan/agen JNE terdekat dengan lokasi Anda.
Cara menggunakannya, klik menu JNE Nearby pada aplikasi. Sebelumnya aktifkan fitur GPS pada ponsel pintar Anda.
Lokasi agen JNE terdekat di aplikasi My JNE. |
Tunggu sesaat sampai aplikasi menampilkan kepala si Joni, ikon JNE di dalam peta. Jika ikon Joni tidak segera muncul, coba ciutkan peta dengan dua buah jari, maka si Joni pun akan keluar. Jumlah ikon Joni menunjukkan jumlah agen JNE yang berada di lokasi sekitar Anda. Pilih agen JNE terdekat dengan klik/tap foto si Joni, maka akan muncul keterangan nama agen JNE beserta alamatnya.
Dibandingkan menggunakan Google Maps, mencari lokasi agen JNE terdekat melalui My JNE ini memang lebih cepat karena tinggal klik tombol JNE Nearby, langsung keluar info lokasi agen. Tapi informasi yang ditampilkan tidak selengkap yang diberikan Google Maps.
Dengan menggunakan satu dari lima cara menemukan agen JNE yang terdekat, diharapkan akan membantu Anda lebih mudah untuk mengirimkan paket lewat JNE.
Labels: JNE
Thanks for reading Cara Kirim Paket Lewat JNE. Please share this article.
4 Komentar untuk "Cara Kirim Paket Lewat JNE"
Apakah bsa mengirim paket pake alamat jne tujuan
JNE tujuan mungkin maksudnya menggunakan alamat agen JNE di kota tujuan?
Saya kira bisa dg catatan si penerima paket sebelumnya sudah menghubungi agen JNE yg dimaksud (karena dalam satu Kecamatan bisa lebih dari satu agen JNE) dan minta ijin menggunakan alamatnya unt menerima kiriman paket, shg nanti Agen ybs tidak kaget/bingung saat ada paket dtg dg alamatnya tp untuk orang yg namanya tidak dikenal.
Jadi paket tsb dijatuhkan ke alamat agen JNE tanpa menyebut nama agennya dg atas nama si penerima paket.
Apakah bisa kirim paket ke penerima yang masih satu kabupaten
Bisa saja, mengapa tidak? Yang penting ada nama, alamat tujuan, dan no. telepon penerima.
- Komentar diluar topik tidak akan ditampilkan.
- Komentar dengan identitas akan lebih dihargai.