-->

Peluang Agen Pengiriman JA Express, Syarat Mudah Bagi Hasil Menarik


syarat menjadi agen mitra JA Express
Penawaran kemitraan JA Express.


Potensi bisnis jasa pengiriman atau usaha ekspedisi masih menjanjikan. Kondisi ini tak lepas dari makin berkembangnya ekosistem bisnis online di Indonesia. Pandemi justru makin meningkatkan permintaan pasar. 

Para pelaku usaha bahkan terus berupaya melakukan ekspansi jaringan ke seluruh wilayah. Tak terkecuali para pemain baru bisnis kurir terus bermunculan. 

Pola kemitraan menjadi pilihan terbaik dalam mengembangkan jaringan bagi perusahaan logistik. Dengan menawarkan kerjasama pengiriman barang sebagai agen, secara tak langsung ikut membuka lapangan kerja dan masyarakat bisa ikut menikmati bisnisnya.

KEMITRAAN JA EXPRESS


Kali ini ada penawaran dari PT. Jaya Antar Express, sebuah perusahaan yang bergerak di bidang jasa pengiriman barang dan logistic dengan brand JA Express.

JA Express membuka kesempatan untuk anda memulai bisnis dengan menjadi mitra diseluruh indonesia.

JA Express sebenarnya bukan perusahaan ekspedisi kemarin sore. Perusahaan jasa pengiriman ini sudah eksis sejak 2014, yang melayanai jenis pengiriman cargo, kendaraan serta alat berat. 

Dengan moda transportasi darat, laut, serta udara sebagai sarana penunjang untuk pelayanan antar jemput barang.

Setelah sekian waktu berkutat dalam pengiriman barang berskala cargo, JA Express kini mengembangkan bisnisnya ke pengiriman retail, serta membuka peluang untuk para pelaku usaha yang ingin memiliki bisnis dibidang jasa pengiriman barang.

JA Express memberikan layanan jasa pengiriman barang, dokumen dan cargo dengan jaringan luas di Indonesia dan dengan layanan profesional.

Dengan modal kecil anda dapat mulai berbisnis ekspedisi dengan JA Express. 

Memberikan bagi hasil yang besar hingga 30% serta keuntungan dua arah, JA Express menawarkan beberapa jenis kemitraan yang bisa disesuaikan dengan kemampuan mitra.

Dilansir dari situs resminya https://jaexpress.id, berikut jenis kemitraan dan persyaratan kemitraan yang ditawarkan JA Express.

RA ( Regional Agent ) JA Epress


Regional Agent merupakan mitra yang memiliki skala pemasaran dalam satu kabupaten. Bisa dikatakan Regional Agent adalah cabang JA Express di sebuah kabupaten.

Keuntungan Regional Agent :

- Pembagian Keuntungan hingga 20% – 30%
- Keuntungan dua arah
- Menerima barang ( incoming )
- Mengirim barang ( outgoing )
- Wilayah Pemasaran dalam 1 kabupaten
- Mengepalai CA ( Counter Agent ).

2. CA ( Counter Agent )


Counter Agent merupakan mitra yang memiliki skala pemasaran dalam satu kecamatan yang langsung dikepalai oleh cabang JA Express.

Keuntungan Counter Agent :

- Pembagian Keuntungan hingga 20% – 30%
- Memiliki wilayah pemasaran 1 kecamatan

SYARAT MENJADI REGIONAL AGEN JA EXPRESS


A. PERSYARATAN UMUM

1. Memiliki Surat keterangan usaha (SIUP/SKU).
2. Memiliki letak kantor strategis, dengan minimal luas 4mx5m.
3. Memiliki kendaraan bermotor atau mobil (blandvan) minimal 1 , disesuaikan dengan keadaan
daerah .
4. Memiliki karyawan minimal 4 orang (ops, admin, kurir) disesuaikan dengan keadaan daerah.
5. Memiliki jaringan internet (wifi).
6. Bersedia melakukan penjualan layanan jasa PT JA Express.
7. Menggunakan logo PT JA Express (Neon box, spanduk,seragam, ID Card, form PT JA Express).
8. Bersedia menjalankan program IT dan SOP PT JA Express.

B. KETENTUAN UMUM

1. Mengajukan surat permohonan kepada PT JA Express.
2. Menyetujui kesepakatan pembukaan Regional Agen dengan biaya kemitraan Rp. 30.000.000,-
Dengan pembagian : 

* sebesar Rp. 25.000.000 kembali kepada mitra sebagai material yang meliputi: 1 Set Tab,
1 Printer, neon box (1mx1,5m), timbangan digital 100kg, seragam 4 pcs, jaket 2 pcs, lakban
fragile 2 ball, dan stiker logo JA  Express.
* Dan sebesar Rp. 5.000.000 sebagai deposit yang akan dikembalikan jika terjadinya putus
kemitraan.

3. Photo copy ktp, NPWP, dan penanggung jawab.
4. Photo copy (SIUP/SKU/TDP/SIUPJT).
5. Pas photo berwarna penanggung jawab perusahaan ( 3x4 sebanyak 2 lembar)

6. Photo kantor 4 sisi (tampak luar dan dalam).
7. Denah lokasi kantor.
8. Mengirimkan surat pernyataan tidak sedang berkerjasama dengan perusahaan sejenis.
9. Menanggung biaya pajak reklame (Neon box, billboard, spanduk).
10.Menanda tangani perjanjian kerjasama yang berlaku selama 3 bulan dalam masa percobaan.

Pembayaran biaya kemitraan dilakukan melalui Rekening BRI PT JAYA ANTAR EXPRESS : 0339 01 001408 565

Baca Juga:


C. PERSYARATAN KHUSUS

1. Pengembangan jaringan PT JA Express.
2. Bersedia mengirimkan laporan penjualan/omset, service level, dan pengembangan jaringan
ditujukan kepada coordinator agen.
3. Target pengiriman status penerima minimal 90% dari jumlah konosemen yang delivery.
4. Target pengiriman status minimal H+2 dalam kota, H+7 luar kota/kota lain.
5. Target standart fast respon.
6. Melakukan pengiriman laporan barang proses setiap bulan ditujukan kepada coordinator
costumer service.
7. Standarisasi pengiriman dan pembayaran invoce 1-15 setiap bulannya ditujukan kepada
coordinator Acc&FA.
8. Bersedia mengikuti training standart operational prosedur yang diadakan PT JA Express.

D. KOMISI PENJUALAN JA Express


1. Komisi penjualan
 Outgoing : 30% Dari Ongkir
 Incoming : 10% Dari Ongkir
2. Regional Agen memiliki hak untuk membuka Counter Agen diseluruh kabupaten/kota dimana
RA berada.
3. Komisi diambil dari biaya ongkos kirim.
4. Untuk pengiriman motor, mobil, container dan alat berat dengan perjanjian terpisah.

Nah, setelah mengetahui informasi jenis kemitraan dan persyaratan menjadi mitra agen JA Express, bagi kamu yang berminat menjadi mitra bisnis JA Express, bisa menghubungi kontak berikut :

KANTOR PUSAT  JA EXPRESS
Jl.Raya Lenteng Agung, No.19, Jakarta Selatan
Telp: (021) 22786772
         (021) 22789675

SURABAYA
Jl.Tanjung Sadari, No.93, Tj.Perak, Surabaya
Telp: (031) 99220245 

Kontak :
HP/WA: 0813-9522-4203
HP/WA: 0821-1163-7052
Email: adm@jaexpress.id
Website : https://jaexpress.id

Labels: JA Express, Peluang Usaha

Thanks for reading Peluang Agen Pengiriman JA Express, Syarat Mudah Bagi Hasil Menarik. Please share this article.

Share:

0 Komentar untuk "Peluang Agen Pengiriman JA Express, Syarat Mudah Bagi Hasil Menarik"

- Komentar diluar topik tidak akan ditampilkan.
- Komentar dengan identitas akan lebih dihargai.