-->

Peluang Usaha Keagenan Jasa Pengiriman PT BEX


PT Bersaudara Express Cargo (BEX) merupakan perusahaan logistik dan distribusi yang berdiri pada tanggal 14 Maret 2000 di Jakarta. Pada awalnya, BEX mendistribusikan seluruh alat kesehatan milik perusahaan induknya ke seluruh Indonesia. Berikutnya setelah memiliki pondasi yang kuat, BEX meningkatkan pangsa pasarnya di berbagai segmen dan telah banyak melayani perusahaan ternama di Indonesia.
Info keagenan PT BEX.


Dengan dukungan tenaga profesional dan terlatih, memiliki jaringan yang luas di seluruh wilayah Indonesia, armada yang mendukung proses pick-up delivery serta distribusi, sistem informasi yang memudahkan pelanggan mengetahui posisi barang secara real time, BEX siap menghadapi tantangan di depan dan memberikan solusi layanan logistik terbaik bagi konsumen.

Sebagai perusahaan jasa pengiriman express, BEX siap melayani pengiriman paket dan dokumen baik dalam maupun luar negeri, dengan jenis layanan antara lain :

TIARA (Tiba Hari yang Sama)
Yaitu pengiriman dengan waktu tiba pada hari yang sama atau paling lambat keesokan harinya sebelum jam 10:00 waktu setempat

BEST (Besok Sampai Tujuan)
Yaitu layanan pengiriman dengan jaminan uang kembali jika barang tidak tiba keesokan harinya, kecuali hari Minggu atau libur.

CERAH (Cepat dan Murah)
Yaitu layanan pengiriman berbiaya murah ke seluruh Indoensia dengan estimasi waktu tiba 1 (satu) – 2 (dua) hari kerja ke kota-kota utama dengan penerbangan langsung.

Tarif atau ongkos kirim yang diterapkan BEX tergolong ekonomis. Berdasarkan pengujian cek ongkir yang admin Bisnis Kurir lakukan untuk pengiriman paket dari Jakarta ke Surabaya seberat 10 kg, hasilnya untuk paket Regular yang umum digunakan orang, hanya Rp 40.000. Atau per kg hanya Rp 4 ribu.

Ongkir paket BEX.
Cek ongkir BEX dari Jakarta ke Surabaya.
BEX juga memberikan kesempatan bagi Anda yang berminat menjadi mitra agen dalam bisnis pengiriman paket dan dokumen di seluruh Indonesia. Adapun persyaratan untuk bergabung dengan PT BEX adalah sebagai berikut.

SYARAT-SYARAT KEAGENAN (CASH COUNTER) PT. BERSAUDARA EXPRESS CARGO (BEX)




A. SYARAT-SYARAT ADMINISTRASI

- Surat Permohonan Keagenan / Cash Counter kepada Manajemen beX Kantor Pusat.
- Fotokopi Akte Pendirian Perusahaan yang telah disahkan Departemen Kehakiman berikut perubahan-perubahannya (bila ada).
- Fotokopi KTP Penanggung Jawab Agen yang masih berlaku.
- Fotokopi Surat Keterangan Domisili Perusahaan yang masih berlaku (SITU).
- Fotokopi Surat Ijin Usaha Perusahaan(SIUP).
- Fotokopi NPWP Perusahaan.
- Fotokopi Surat Keterangan Kelakuan Baik (SKKB) penanggung jawab Agen yang masih berlaku.
- Pas foto berwarna penanggung jawab/pimpinan perusahaan ukuran 4X6 cm (3 lembar).
- Denah Lokasi Counter/Gerai.
- Surat Pernyataan tidak sedang terkait kerjasama dengan pihak lain yang melakukan usaha sejenis dengan beX.
- Menandatangani Nota Kesepahaman (MOU) yang merupakan perjanjian kerjasama awal dan berlaku selama masa percobaan 3 bulan.


B. SYARAT-SYARAT LOKASI DAN SUMBER DAYA

- Lokasi berjarak tidak kurang dari 1 kilometer dan atau tidak berada pada lantai yang bersamaan pada gedung perkantoran atau pusat perbelanjaan, dengan counter/gerai BEX yang terlebih dahulu ada.
- Maksimum 2 counter/gerai pada setiap gedung perkantoran/ pusat perbelanjaan.
- Counter/gerai harus berbentuk ruko dan memiliki ukuran ruang minimum 2 x 2 meter.
- Lokasi counter/gerai harus lulus survey yang diadakan team survey beX.
- Memiliki fasilitas komunikasi minimal : 1 (satu) line telephone.
- Memiliki setidaknya 1 (satu) buah timbangan yang sudah ditera dengan kemampuan menimbang min. 30 kilogram.



- Memiliki minimal 2 (dua) orang petugas pelayanan cash counter.
- Petugas harus memiliki sertifikat lulus training yang dikeluarkan oleh Management PT. Bersaudara Express cq. Sales and Marketing Department.
- Mampu melakukan penjemputan/pick-up kiriman dari customer/pengirim.
- Wajib melakukan pengantaran setiap ada pengiriman yang diterima dari customer/pelanggan ke Kantor Pusat atau Kantor Perwakilan beX terdekat dengan menggunakan sarana transportasi dan SDM (Sumber Daya Manusia) sendiri pada hari yang sama.
- Membayar biaya pengurusan perijinan agen dan pembuatan Signboard/papan reklame sebesar Rp.2.000.000,- (Dua Juta Rupiah).
- Menanggung biaya pajak reklame.


TARGET PENJUALAN

Sesuai penjelasan dalam website resmi BEX, mitra agen dikenakan masa percobaan selama 3 bulan dengan target penjualan sebesar Rp 3 juta untuk wilayah Jakarta dan Rp 2 juta untuk wilayah luar Jakarta (daerah).

Begitu juga untuk bulan ke 4 dan selanjutnya, mitra ditargetkan melakukan penjualan minimal dengan omset yang sama.

Jika selama masa percobaan tidak tercapai, maka Kantor Pusat BEX berhak untuk menghentikan kerjasama keagenan. Sedangkan untuk target penjualan setelah masa percobaan tidak tercapai, maka pihak BEX berwenang untuk meninjau kembali kerjasama keagenan.

Bila Anda tertarik join menjadi agen pengiriman BEX, silakan menghubungi :

Kantor Pusat PT BEX
Jl. TB Simatupang Kav.17
Telp : +62 21 8778 5151 (hunting)
Fax : +62 21 8778 5158
Website : www.bexindo.com

Email : marketing@bexindo.com

Labels: BEX, Peluang Usaha

Thanks for reading Peluang Usaha Keagenan Jasa Pengiriman PT BEX. Please share this article.

Share:

0 Komentar untuk "Peluang Usaha Keagenan Jasa Pengiriman PT BEX"

- Komentar diluar topik tidak akan ditampilkan.
- Komentar dengan identitas akan lebih dihargai.