Cara Menjadi Agen Kurir Seperti JNE, TIKI Dan Lainnya


Cara Menjadi Agen Kurir - Beberapa kali Admin menerima pertanyaan tentang cara menjadi agen kurir atau jasa pengiriman seperti JNE atau TIKI. Sebenarnya cara dan persyaratan menjadi agen kurir ini sudah banyak ditulis dan mudah ditemukan dengan googling dan di blog Bisnis Kurir juga ada. Meskipun berbeda bendera perusahaannya, pada dasarnya cara dan persyaratannya tidak berbeda signifikan.
Cara menjadi agen kurir seperti JNE, TIKI dan lain-lain.
Jika menyimak persyaratan keagenan suatu perusahaan jasa pengiriman barang, terlihat begitu banyak persyaratan yang harus dipenuhi. Sepertinya tidak mudah untuk menjadi agen kurir. Mungkin banyak yang menyerah sebelum mewujudkan niatnya.

Sebetulnya wajar saja jika perusahaan jasa pengirimanan menerapkan persyaratan yang ribet bagi calon agennya, mengingat bisnis ini adalah bisnis jasa yang menuntut kita punya komitmen dan tanggungjawab terhadap barang yang dipercayakan oleh konsumen kepada kita selaku agen. Perusahaan tentu tidak mau punya mitra yang tidak bisa dipercaya untuk menjaga barang yang dititipkan konsumen, sampai nanti diambil oleh atau diserahkan pada pihak Cabang/Perwakilan perusahaan di suatu daerah untuk proses pengirimanan selanjutnya.

Istilahnya jangan sampai agen yang menjadi perpanjangan tangan perusahaan justru menjadi 'musuh dalam selimut' dengan berbuat curang atas barang yang dikirim konsumen. Misalnya mengurangi isi paket, mengambil isi paket dan menggantinya dengan barang lain yang berbeda atau aksi-aksi curang lainnya. Selain itu perusahaan jasa pengiriman tentunya juga ingin agen-agennya tampak bonafid di mata calon konsumen dengan cara menerapkan standar yang cukup tinggi. Bagaimana pun ini bisnis jasa, sehingga penampilan kantor yang 'formal' akan membentuk imej yang positif di mata konsumen.

Namun kalau kita lihat berbagai agen jasa pengirimanan yang ada di sekitar kita, banyak yang keberadaannya tampak sederhana. Kantornya, kalau bisa disebut sebuah kantor, hanya sebuah tempat  berukuran 2x3m atau bahkan kurang, tanpa papan nama kecuali sebuah spanduk kecil dengan fasilitas sebuah meja tunggal dan 2 kursi, alat tulis ala kadarnya, timbangan ukuran kecil dan tidak dilengkapi komputer. Petugasnya pun tidak berseragam. Gambaran mayoritas agen jasa pengiriman ya seperti itu, paling tidak di daerah-daerah.

Kenyataannya, jika perusahaan menerapkan syarat terlalu berat dan kaku bagi agen, hanya sedikit calon mitra yang mampu memenuhinya. sedangkan pihak perusahaan juga berkepentingan mempunyai banyak mitra/gerai untuk memperluas jangkauan pelayanan dan meningkatkan omset. Di sisi lain pihak perusahaan juga bersaing dengan usaha sejenis yang juga membutuhkan jaringan agen yang luas. Tidak mungkin perusahaan bisa berkembang besar tanpa dukungan agen yang banyak dan tersebar luas! Pada akhirnya terjadilah kompromi.

Perusahaan jasa pengiriman tidak bisa kaku menerapkan standar kemitraannya. Mereka akan menerapkan standar berdasarkan kondisi setiap daerah dan calon mitranya. Banyak pertimbangan bagi perusahaan untuk menerima atau menolak permohonan calon mitranya. Perusahaan tentu senang jika agennya memiliki lokasi kantor berupa ruko di jalan raya, namun perusahaan juga tidak menolak mitra yang hanya memiliki sepetak kios kecil yang lokasinya strategis. Mereka juga akan melihat faktor mitranya : kesungguhannya dan latarbelakang pekerjaan sebelumnya/saat ini. Syarat administrasi tentu juga penting.

Dari pengalaman dan pengamatan selama ini, perusahaan jasa pengiriman akan menetapkan syarat minimal bagi calon agen sesuai kondisi daerahnya. Ada syarat yang diwajibkan ada yang sifatnya situasional. Berikut ini saya akan jelaskan persyaratan dasar yang seharusnya dimiliki dan disediakan oleh calon agen kurir perorangan.

SYARAT ADMINISTRASI
- Mengajukan surat permohonan menjadi agen kepada perusahaan jasa pengiriman yang bersangkutan, yang dilengkapi berkas :
  1. Foto kopi KTP pemohon
  2. Pas foto pemohon 2 lembar
  3. Foto kopi NPWP (jika ada/opsional)
  4. Foto kopi SIUP & TDP (jika ada/opsional)
  5. Surat keterangan domisili usaha dari RT/RW
  6. Foto kopi sertifikat rumah/perjanjian sewa tempat
  7. Denah lokasi kantor/konter
  8. Foto Indoor dan outdoor kantor/konter
Keterangan :
3. Ada yang menanyakan pada saya, kalau pemohon agen kurir harus memiliki NPWP, bagaimana dengan pemula yang tidak punya usaha sebelumnya? Menurut saya kalau belum punya NPWP jelaskan bahwa Anda tidak punya usaha sebelumnya atau Anda baru akan merintis usaha sendiri setelah sebelumnya bekerja ikut orang. Namun ada kesanggupan membuatnya setelah usaha ini berjalan. Karena bagaimanapun sebagai pelaku usaha yang mendapat penghasilan dari suatu kegiatan, kita wajib membayar pajak penghasilan. Cepat atau lambat akan ada pemeriksaan atas usaha kita tersebut dari pihak terkait.
4. Jika Anda sudah punya usaha resmi dan memiliki SIUP (Surat Ijin Usaha Perdagangan) & TDP (Tanda Daftar Perusahaan), maka itu bisa digunakan, meskipun beda jenis usahanya.
5. Surat Keterangan Domisili Usaha dari RT/RW yang dilegalisasi Kecamatan/Desa di wilayah kantor/konter berada, dapat digunakan sebagai ganti bagi agen perorangan yang tidak memiliki SIUP dan TDP. Hal ini juga sebagai jaminan bagi pihak perusahaan bahwa keberadaan lokasi alamat usaha Anda dikenal/diketahui oleh pihak yang berwenang.
6. Jika kantor/konter yang akan digunakan sebagai agen milik Anda sendiri, cukup Anda jelaskan dalam surat permohonan menjadi agen bahwa tempat tersebut adalah milik Anda/orangtua. Kecuali jika pihak perusahaan meminta foto copy seritifikat tempat tersebut.
7. Buat denah lokasi kantor/konter agen secara sederhana yang menunjukkan nama-nama jalan di sekitar kantor dan tempat penting yang ada (bank, pertokoan, mall, perumahan, sekolah dsb) di wilayah Anda. Ini akan menjadi acuan awal bagi perusahaan untuk menilai kelayakan lokasi Anda.
8. Penting sekali menyertakan foto-foto kantor/konter agen yang akan digunakan. Meliputi foto ruang dalam kantor dan foto luar kantor, termasuk foto kantor dari seberang jalan yang menunjukkan suasana lalu lintas sekitar yang sedang ramai. Menurut saya ini poin yang akan membuat pihak perusahaan segera membuat keputusan menerima/menolak permohonan Anda. Jika mereka tertarik dengan foto-foto yang Anda sampaikan, mereka akan segera menindakjanjuti dengan melakukan survei ke tempat Anda.

SYARAT LOKASI AGEN KURIR
- Lokasi strategis : Diantaranya berada di jalan raya tengah kota, sekitar daerah perkantoran, pertokoan, perumahan padat.
- Lokasi dapat diakses mobil.

SYARAT  SDM AGEN KURIR
- Minimal 1 petugas berpendidikan SMA/sederajat. Jika Anda sendiri yang akan menangani, jelaskan pada pihak kantor Cabang/perwakilan perusahaan.

KELENGKAPAN KANTOR AGEN KURIR
- Meja dan kursi untuk penerimaan barang dan pelayanan terhadap konsumen.
- 1 buah timbangan meja kapasitas 30 kg.
- Telepon rumah atau telepon selular, lebih baik jika keduanya ada.
- 1 set komputer dan printer tinta (jika ada/opsional)
- Alat tulis : bolpoin, spidol, stapler, gunting, cutter, isolasi 1/2" dan tempatnya (tape dispenser), lakban, amplop tanggung, amplop coklat besar.

Keterangan :
- Timbangan sesuaikan dengan tipe perusahaan jasa pengiriman. Jika Anda menjadi agen pengiriman seperti Dakota Cargo atau Indah Cargo yang menerapkan tarif regresif  yang menggunakan standar tarif minimal berdasarkan berat tertentu, dimana makin berat paket, makin murah ongkos kirim tarifnya, timbangan yang cocok adalah jenis timbangan duduk yang mempunyai kapasitas 100-300 kg. Hal ini karena kebanyakan paket yang dikirim berukuran besar dan beratnya puluhan kg. Tapi kalau jenis agen nya seperti JNE atau TIKI, maka cukup menggunakan timbangan meja yang mempunyai kapasitas 30 kg. Karena mayoritas pelanggannya mengirim paket kecil.
Untuk timbangan meja ada dua macam, digital dan manual. Sebaiknya menggunakan yang manual karena harga lebih murah dan perawatan relatif mudah.
Timbangan meja (kiri) dan timbangan duduk (kanan)
- Telepon rumah tidak wajib tapi jika Anda mampu mendirikan agen kurir di sebuah bangunan yang representatif, seperti ruko, sangat tidak masuk akal jika Anda tidak menyediakan telepon rumah sebagai sarana komunikasi. Tentu saja lebih baik jika Anda mampu menyediakan telepon rumah dan seluler sebagai sarana komunikasi dengan konsumen.
- Meskipun perusahaan mungkin tidak mengharuskan, tapi jika ingin maju sebaiknya Anda menggunakan komputer untuk mencetak resi daripada menuliskan secara manual. Terutama jika sudah ada aplikasinya.
Ada beberapa keuntungan menerapkan komputerisasi untuk melayani konsumen, yaitu :
  • Dengan menggunakan aplikasi dari perusahaan akan menghindari kesalahan menetapkan ongkos kirim daripada menggunakan tabel harga cetakan yang tebalnya ratusan halaman, mencarinya saja membutuhkan waktu cukup lama dan harus teliti. 
  • Dengan menggunakan komputer, di mata konsumen, Anda akan dipandang lebih bonafid.
  • Dengan menggunakan komputer, Anda dapat memanfaatkan untuk menjual jasa lain, seperti PPOB dan tiketing.
Memang dengan menggunakan komputer, Anda harus mengeluarkan modal lebih banyak. Selain menyediakan komputer, printer, modem juga biaya internet. Namun hal ini akan dikompensasi dengan omset yang lebih baik. Lagipula komputer yang digunakan tidak membutuhkan spesifikasi yang tinggi, sekelas Pentium IV sudah memadai.

PROSEDUR PENGAJUAN
- Mendatangi langsung ke kantor cabang/perwakilan perusahaan jasa pengiriman yang dimaksud yang berada di kota Anda. Jika di kota Anda ada lebih dari 1 cabang/perwakilan, pilih yang lebih dekat dengan lokasi Anda.
- Siapkan Denah Lokasi kantor/konter dan foto kantor.
- Jelaskan keinginan Anda menjadi mitra/agen dari perusahan jasa pengiriman tersebut. Tunjukkan denah lokasi dan foto kantor agen sebagai pertimbangan awal bagi pihak perusahaan untuk menilai kelayakan Anda menjadi agen.
- Tanyakan persyaratan apa saja yang diperlukan untuk menjadi agen. Jika terdapat syarat yang Anda tidak/belum ada, seperti SIUPP dan TDP, Anda akan berusaha memenuhi setelah usaha Anda berkembang.
- Jangan lupa menanyakan komisi yang diberikan untuk agen dan ketentuan lain yang berkaitan.
- Minta nomer kantor/no seluler kepala cabang/perwakilan untuk komunikasi selanjutnya.

Jika permohonan Anda menjadi agen/mitra disetujui, maka akan diadakan akad perjanjian di atas materai yang mengatur hak dan kewajiban masing-masing pihak. Baca dengan teliti poin-poin yang tercantum didalamnya sebelum menandatanganinya. Jangan malu minta penjelasan jika ada bagian yang Anda tidak paham atau ragu tentang maksudnya.

Demikian informasi tentang cara dan prosedur pengajuan menjadi agen pengiriman paket dan dokumen seperti JNE, Tiki dan sebagainya. Semoga info ini bermanfaat bagi Anda yang sedang merencanakan membuka usaha sebagai agen kurir.
loading...

Labels: Peluang Usaha

Thanks for reading Cara Menjadi Agen Kurir Seperti JNE, TIKI Dan Lainnya. Please share this article.

Share:

2 Komentar untuk "Cara Menjadi Agen Kurir Seperti JNE, TIKI Dan Lainnya"

untuk area bogor dan depok apakah msh bisa jadi agen?
kalau bisa mhonon info

Baik JNE dan TIKI masih terus mengembangkan jaringan keagenan. Tentu saja bisa menjadi agen salah satunya, sepanjang memenuhi persyaratan dan di wilayah tersebut belum ada agennya dalam radius tertentu.

- Komentar diluar topik tidak akan ditampilkan.
- Komentar dengan identitas akan lebih dihargai.