-->

Layanan Terbaru Anteraja, Bisa Kirim Paket Lewat Whatsapp, Begini Caranya


Anteraja
Satria, sebutan kurir Anteraja  (via Kontan.co.id)


Jasa pengiriman berbasis teknologi, Anteraja, meluncurkan layanan baru, yaitu kirim barang via aplikasi WhatsApp. Layanan WhatsApp Anteraja ini sudah bisa digunakan sejak Oktober 2020 di seluruh wilayah yang sudah dijangkau oleh Anteraja.


Layanan lewat WA Anteraja ini multi fungsi. Selain berfungsi untuk melakukan pemesanan pengiriman barang, konsumen juga bisa melakukan tracking posisi paket serta cek tarif pengiriman dalam satu platform.


Menurut CEO Anteraja, Suyanto, tujuan perluasan layanan Anteraja ini diharapkan bisa menjangkau lebih banyak pelanggan di seluruh Indonesia.


"Hingga saat ini kami sudah ada di lebih dari 280 titik layanan di seluruh wilayah Indonesia. Dan harapannya kami bisa membangun lebih banyak titik layanan yang terjangkau oleh Anteraja di waktu mendatang," jelas Suyanto dalam pers realease, Jumat (20/11/20).



Dipilihnya aplikasi WhatsApp oleh Anteraja sebagai media perluasan layanan karena pertimbangan kemudahan aksesnya.


Selain itu, tak bisa dipungkiri, WhatsApp merupakan aplikasi chatting dengan pengguna terbanyak di Indonesia, serta bisa diakses oleh semua kalangan umur dengan mudah.


Yang menarik, layanan kirim barang via WA ini diluncurkan di saat performa Anteraja sedang moncer-moncernya.


Bukan itu saja, Anteraja juga tengah mengembangkan layanan Travylite, yang ditujukan untuk para pelancong yang bepergian menggunakan pesawat.


Di tengah situasi pandemi Covid-19 yang belum diketahui kepastian kapan akan berakhir, dan meningkatnya transaksi melalui e-commerce sebagai imbasnya, ternyata ikut memberikan kontribusi positif terhadap peningkatan volume pengiriman Anteraja.


Per Oktober 2020 volume pengiriman Anteraja sudah mencapai lebih dari 305 ribu paket per hari. Padahal pencapaian break event point Anteraja adalah 300 ribu paket per hari yang diperkirakan tercapai tahun 2021.


Ini berarti Anteraja sudah mencapai BEP di akhir tahun 2020, lebih cepat dari target awal.


Anteraja baru mulai beroperasi di bulan Maret 2019 sehingga peningkatan volume pengiriman ini merupakan suatu pencapaian yang signifikan dan dimungkinkan dengan peran teknologi.



Baca Juga:


Rupanya Anteraja tidak mau terlana dan kehilangan momen bersejarah ini begitu saja, dengan meluncurkan layanan anyar, kirim paket lewat WhatsApp.


Mengingat layanan semacam ini termasuk belum ada yang melakukan, jika terbukti sukses di lapangan, sangat mungkin nantinya akan diikuti jasa pengiriman lain.


Setidaknya, Anteraja sudah tercatat sebagai pelopor pengiriman paket via WA.

 

Cara Kirim Paket Via WA Anteraja







Bagi kamu yang berminat memanfaatkan layanan barang Anteraja melalui WhatsApp, pertama-tama tambahkan (add) WhatsApp Business di   nomor   +62811-9610-9367. 


Setelah kamu terhubung dengan WhatsApp, admin Anteraja akan mengarahkan kamu untuk memilih fitur yang ada, seperti OrderAnteraja untuk melakukan orderpengiriman barang, Tracking Parcel untuk  melacak  posisi  paket  terakhir,  Cek  Tarif  untuk  mengetahui  biaya  kirim,  dan beberapa fitur lainnya.


Setelah semua proses tersebut dilalui, selanjutnya Satria atau kurir Anteraja akan datang menjemput paket kamu.


Tidak berbeda jauh dengan layanan melalui aplikasi Anteraja, layanan via WhatsApp juga terdiri dari tiga jenis layanan, yaitu :

- Reguler (2-4 hari), untuk rute seluruh Indonesia.

- Next Day(1 hari), yang tersedia untuk  wilayah  Bali,  Yogyakarta,  Bandung,  Semarang,  Surakarta,  Malang,  Surabaya, Makassar,  dan  Medan. 

- Same  Day (8  jam)  yang  tersedia  untuk  wilayah Jabodetabek,  Bandung,  Surabaya,  Yogyakarta,  Solo,  Semarang,  Malang,  dan  Medan.


Sedangkan untuk sistem pembayarannya, kamu dapat menggunakan e-wallet seperti OVO dan Gopay.


Nah, bagi pengguna aplikasi WhatsApp, selain buat chatting sekarang bisa dimanfaatkan untuk melakukan pengiriman barang melalui Anteraja. Silakan dicoba.

KIRIM PAKET ANTERAJA LEWAT WHATSAPP


Labels: Anteraja, Jasa Pengiriman

Thanks for reading Layanan Terbaru Anteraja, Bisa Kirim Paket Lewat Whatsapp, Begini Caranya. Please share this article.

Share:

0 Komentar untuk "Layanan Terbaru Anteraja, Bisa Kirim Paket Lewat Whatsapp, Begini Caranya"

- Komentar diluar topik tidak akan ditampilkan.
- Komentar dengan identitas akan lebih dihargai.